Kamus Jurnalistik - Daftar Istilah Jurnalistik Cetak, Radio, dan Televisi
Kamus Jurnalistik - Daftar Istilah Jurnalistik Cetak, Radio, dan Televisi adalah buku pertama saya yang diterbitkan Penerbit Simbiosa Bandung. Buku kedua ditolak karena "kurang ilmiah" :)

Penulisan buku Kamus Jurnalistik - Daftar Istilah Jurnalistik Cetak, Radio, dan Televisi ini salah satunya terinspirasi ungkapan "Jika buku yang Anda cari belum ada, maka tulislah oleh Anda".

Maka, saya pun "nekad" menulis kamus kecil ini untuk mengoleksi sejumlah istilah penting dunia jurnalistik dan menjabarkannya.

Buku ini lebih mirip ensiklopedi jurnalistik karena bukan hanya arti, tapi juga ada pembahasan ringkas.

Buku Kamus Jurnalistik - Daftar Istilah Jurnalistik Cetak, Radio, dan Televisi bisa menjadi pegangan bagi mahasiswa, wartawan, dan siapa pun yang ingin mengenal seluk-beluk dunia jurnalistik dan media massa.*